Anggota Polisi Tewas Tertabrak KRL di Bogor


Haloredaksi.com, Bogor – Dua anggota Polri, Bripka Andri Iso anggota Polsek Tanah Sareal dan Bripka Egi anggota Brimob Cipanas tewas tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) atau Commuter Line di Bogor, Kamis 19 Januari 2023.

Kapolsek Tanah Sareal Kompol Surya, membenarkan Bripka Andri merupakan anggotanya di Mapolsek Tanah Sareal. Korban saat itu izin cuti untuk menemani sang istri yang akan caesar di Rumah Sakit Ciawi. Namun nahas, Bripka Andri yang saat itu keluar malah mendapat musibah hingga membuatnya meninggal dunia.

“Jadi korban dua-duanya anggota Polri. Yang pertama atas nama Bripka Andri Iso anggota kami di Polsek Tanahsareal. Sementara korban kedua, Bripka Egi berdinas di Brimob Cipanas,” ungkap Surya.

Dua pria tewas tertabrak KRL di Jalan Pemuda Tanah Sareal, Kota Bogor diketahui merupakan anggota Polri yang bertugas di Polsek Tanahsareal Polresta Bogor Kota dan Brimob Cipanas Polda Jawa Barat.

Surya menyebut Bripka Andri merupakan anggota unit Quick Response Patroli Polsek Tanah Sareal. Bripka Andri meninggal di lokasi kejadian dan dievakuasi ke RSUD Kota Bogor.

Sementara Bripka Egi sempat dibawa ke RS Salak Kota Bogor untuk pertolongan medis, namun nyawanya tidak tertolong. “Bripka Andri dinas di unit patroli, dia anggota Quick Response,” kata Surya. (Red)

Berita Terkait

Top